Liam Everts dan Maxxis Gemilang di Putaran Pertama MXGP di Inggris

Author: Novi Dania
Date: 13 August 2020

Masih mendominasi seperti awal musim EMX125 2019,  pada kejuaran MXGP 2020 kali ini ban Maxxis kembali menunjukan keganasannya. Pada putaran pertama MXGP 2020 yang di gelar di Matterley Basin, Inggris, pembalap yang disponsori oleh Maxxis berhasil meraih hasil yang memuaskan. Liam Everts yang juga merupakan putera dari mantan juara dunia 10 kali yakni Stefan Everts, sukses mengukuhkan kemenangan di putaran pertama MXGP 2020.

Selama menakhlukan trek Matterley Basin, Liam Everts yang terbilang masih muda ternyata sangat mempercayai performa ban Maxxis tipe Maxxcross MX-ST. Mengapa? Karena melihat kondisi trek yang basah selama akhir pekan ini, membuat Maxxcross MX-ST menjadi pilihan yang tepat. Perlu diketahui, tidak hanya Liam Everts saja, para pembalap lain yang disponsori oleh Maxxis pun turut mempercayakan Maxxis Maxxcross MX-ST di tracknya kali ini.

Masih di kelas yang sama, Andrea Bonacorsi juga meraih hasil positif di putara pertama MXGP 2020. Mengandalkan Maxxis Maxxcross MX-ST, Andrea Bonacorsi berhasil finish di posisi lima. Tidak kalah penting, bagi Andrea Bonacorsi, performa ban Maxxis Maxxcross MX-ST juga menjadi pembeda.

Selain kedua pembalap tadi, masih ada pembalap lain yang juga meraih hasil gemilang. Nama-nama tersebut yakni pembalap asal Italia dari team Husqvarna Maddii Racing, Alberto Forato. Alberto Forato sukses merebut dua balapan di MX2 dan meraih posisi keenam. Sedangkan teman setimnya, Mattia Guandagnini finish diurutan ke dua belas dan pembalap asal Spanyol, Ruben Fernandez juga berhasil dengan dua start dari lima posisi pertama.  Kelima pembalap tersebut sangat mengandalkan performa apik ban Maxxis Maxxcross MX-ST yang dimana ban jenis ini memiliki daya cengkram yang apik di medan berlumpur.


Have an enquiry? Choose how you'd like to get in touch below.

Maxxis Contact
: (021) 80677800
: ptmmaxxis@gmail.com
: Maxxisid
: maxxis.id
: Greenland International Industrial Center (GIIC) Blok CG No.1, Kelurahan, Pasirranji, Kec. Cikarang Pusat, Bekasi, Jawa Barat 17530
Map Location