Alasan Kenapa Mobil Metik Lebih Digandrungi
Author: Novi DaniaDate: 14 October 2020
Pemilihan mobil metik atau manual untuk menemani aktifitas perjalanan sehari-hari memang tergantung selera dari masing-masing konsumen. Konsumen sebagai pengguna pasti memilih kendaraan hariannya sesuai dengan kebutuhan dan karakter dari dirinya sendiri. Melihat fakta di lapangan, mobil bertransmisi metik ternyata lebih digandrungi oleh konsumen, khususnya di Indonesia. Hal itu bisa dipastikan bukan tanpa alasan. Kali ini mari kita bahas mengenai alasan kenapa konsumen lebih memilih menggunakan mobil metik dibandingkan dengan mobil manual?
- Mobil metik dinilai lebih nyaman
Melihat semakin tingginya populasi kendaraan di Indonesia, khusunya di Ibukota Jakarta, membuat para pemilik kendaraan sebagai salah satu pengguna jalan harus rela merasakan kemacetan. Kemacetan di Ibukota maupun di kota-kota besar sepertinya sangat sulit terelakkan, bahkan terjadi hampir selalu setiap harinya. Dengan demikian, melihat kondisi jalan yang seperti itu, menggunakan mobik metik adalah pilihan tepat karena dinilai lebih nyaman. Pengendara mobil metik saat terjebak macet dipastikan lebih beruntung dibanding pengendara mobil manual. Hal itu karena, saat macet pengendara metik tidak harus menyeimbangkan antara gas, kopling dan rem sehingga kaki tida terasa pegal seperti pengendara mobil bertransmisi manual.
- Mobil metik dipilih karena lebih praktis
Bagi pengemudi pemula atau amatir, mobil bertransmisi metik adalah pilihan yang sangat tepat. Selain nyaman digunakan, mobil metik juga lebih praktis karena hanya mengandalkan rem dan gas saja. Pengemudi tidak perlu ribet dan membagi konsentrasi dan keseimbangan dengan menginjak kopling. Praktisnya mobil metik juga menjadi alasan kenapa sebagaian besar kosumen di Indonesia khususnya perempuan lebih menyukai mengemudikan mobil metik.
- Desain mobil metik lebih modern dan menarik
Tidak hanya dinilai lebih nyaman dan praktis saat digunakan, ternyata daya tarik kenapa mobil bertransmisi metik lebih digemari yakni karena kebanyakan mobil metik memiliki desain yang bergaya modern dan memiliki teknologi yang jauh lebih kekinian. Tidak dapat dipungkiri, setiap konsumen yang hendak membeli sebuah mobil pasti sangat mempertimbangkan desain dan model dari mobil yang akan ia miliki.
Namun di lain sisi, ternyata mobil metik juga memiliki kekurangan. Sebagian konsumen menilai jika mobil metik lebih boros penggunaan bahan bakarnya dibandingkan dengan mobil manual. Selain itu, biaya perawatan dan service dari mobil metik juga lebih mahal. Tapi itu semua tidak semerta-merta dapat dibenarkan. Semua kembali lagi bagaimana pemakaian pribadi si pemilik kendaraan itu sendiri. Jika ingin lebih dalam mengetahui hal tersebut, kita dapat melakukan konsultasi dengan bengkel dan mekanik terpercaya.
Informasi penting tidak sampai di situ saja, seseuatu yang tidak kalah penting dari pembahasan di atas, hal lain yang harus diperhatikan adalah setiap pemilik mobil harus lebih cerdas dalam pemilihan sebuah merk ban. Ban yang merupakan salah satu komponen penting pada kendaraan bermotor wajib kita perhatikan lebih. Sembarangan memilih merk ban dapat berdampak pada kenyamanan berkendara. Guna menunjang performa yang lebih maksimal dari kendaraan yang digunakan, maka memilih ban Maxxis sebagai ban andalan sangat menjadi pilihan terbaik. Ban Maxxis memiliki banyak jenis varian tipe yang bisa menjadi pilihan utama dalam menemani perjalanan harian maupun perjalanan jarak jauh.
Tag:
Tips&Trick
Tips&Trick