Ban Motor Goyang, Hati-Hati Merusak Komponen Lain
Author: Novi DaniaDate: 9 October 2019
Terkadang pengendara motor masih terlihat acuh ketika ban motor yang dikendarai terasa goyang. Padahal jika ditelisik lebih jauh, hal sepele tersebut justru dapat membahayakan diri sang pengendara itu sendiri. Terlebih apabila motor yang dikendarai melaju dengan kecepatan tinggi atau melintasi jalanan yang rusak. Tidak hanya itu saja, komponen lain pada motor pun akan ikut mengalami kerusakan.
Sebelum terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan, alangkah baiknya kita memperhatikan apa yang membuat ban motor terasa goyang. Mungkin kita bisa langsung mengecek bagian bearing pada motor. Karena kemungkinan besar terjadinya goyangan pada ban motor ketika dikendarai ialah disebabkan karena bearing pada motor sudah mengalami kerusakan. Jika bearing sudah rusak sebaiknya segera diganti dengan yang baru. Mengapa demikian? Karena jika bearing yang rusak dibiarkan dalam waktu yang lama atau dipaksakan untuk digunakan terus-menerus maka dapat mengganggu handling berkendara dan bearing juga bisa pecah. Tidak hanya itu, kerusakan pada bearing juga dapat menyambar ke komponen yang lain . Komponen lain yang dimaksud ialah tromol.
Pertanyaannya, kenapa tromol pun ikut terkena dampaknya? Hal itu karena pada saat roda sudah mulai goyang maka posisinya akan berubah. Tidak lagi lurus seperti posisi rem yang tetap lurus. Posisi tidak simetris tersebut yang membuat tromol menjadi rusak. Bentuk asli dari tromol juga akan berubah menjadi bergelombang. Tidak hanya tromol saja yang terkena imbasnya, kampas rem pun akan habis secara tidak merata atau bahkan akan mudah aus karena adanya tekanan yang tidak normal dari ban. Hal utama yang menyebabkan ketidaknormalan dari tekanan ban tersebut ialah karena bearing yang rusak menyebabkan kampas hanya menggigit satu bagian tromol saja. Bukan hanya itu, kerusakan juga bisa terjadi ke bagian yang lainnya seperti, rantai ban, suspensi atau shockbreaker, dan bahkan mesin pun ikut kena getahnya
Untuk menghindari kerusakan tersebut, sebaiknya kita mulai peduli dengan kendaraan yang kita tunggangi setiap harinya. Jangan sampai kelalaian kita merugikan diri kita sendiri dan orang lain.
Tag:
Tips&Trick
Tips&Trick