Cara Mudah Mengganti Ban Mobil Bagi Pemula

Author: Novi Dania
Date: 26 January 2021

Ketika ban mobil kempes atau bahkan bocor di jalan, sebagian besar pengemudi masih saja ada yang panik. Terlebih melihat area lokasi sekitar tidak ada bengkel tambal ban. Memang disarankan bagi setiap pemilik kendaraan untuk selalu membawa peralatan ganti ban berikut dengan ban cadangannya. Hal itu demi mewaspadai terjadinya ban kempis dan ban bocor secara tiba-tiba di perjalanan. Lalu bagaimana tips dan trik mengganti ban bagi para pemula? Berikut penjabaran sederhananya.

  1. Tetap tenang dan jangan panik


Saat menghadapi situasi ban kempes atau bocor di jalan sangat baik untuk tetap tenang, jangan takut dan jangan panik. Karena bila panik justru akan menyulitkan proses pergantian ban. Selain itu, panik justru membuat waktu semakin banyak terbuang.

  1. Cari tempat yang aman untuk mengganti ban


Saat hendak mengganti ban, pastikan tempat dimana kita akan mengganti ban terbilang aman. Aman yang dimaksud adalah tidak mengganggu pengguna jalan lain dan tentunya hindari area yang sepi agar tidak menjadi korban tindak kejahatan.

  1. Berhenti di permukaan jalan yang datar


Menghindari mobil jalan sendiri saat diganti bannya, maka pilihlah jalanan dengan permukaan datar, tidak menanjak dan tidak menurun. Selain itu, hindari jalanan berbatu dan berkerikil agar tidak menyulitkan saat mengganti ban.

  1. Pasang segitiga pengaman di dekat mobil


Untuk memberi isyarat kepada pengendara lain, silahkan letakan segitiga pengaman berwarna merah di dekat mobil kita. Hal itu agar pengendara lain mengetahui bahwa ada kendaraan yang sedangang mogok atau bisa juga menandakan telah terjadi kecelakaan. Perlu diketahui, setiap kendaraan wajib memiliki segitiga pengaman untuk berjaga-jaga apabila kendaraan harus berhenti di tempat-tempat yang tidak terduga. Peraturan lalu lintas di setiap negara pun diketahui sudah memberlakukan kewajiban untuk setiap kendaraan harus membawa segitiga pengaman.

  1. Posisikan persneling di posisi P dan tarik rem tangan


Sebelum keluar dari mobil, jangan lupa posisikan persneling di posisi P atau parkir dan tentunya menarik rem tangan dengan baik. Hal itu dilakukan agar mobil tidak berjalan dan posisinya lebih aman saat diganti bannya.

  1. Ganjal ban belakang dengan batu atau balok


Mengganjal ban dengan benda berat seperti batu, balok dan sejenisnya bertujuan agar mobil tidak bergerak mundur dan maju. Usahakan salah satu ban diganjal dengan dua benda berat agar lebih aman saat proses ganti ban.

  1. Keluarkan peralatan ganti ban dan juga keluarkan ban cadangan yang ada di mobil


Tidak hanya ban serep atau ban cadangan saja yang harus selalu ada di dalam mobil, peralatan ganti ban seperti dongkrak dan kunci roda harus selalu dibawa. Setelah peralatan ganti ban dan ban serep dikeluarkan, mulai lah mengganti ban. Kendurkan mur pada roda terlebih dahulu lalu aktifkan dongkrak. Ingat! Hanya dikendurkan dulu bukan dilepaskan full. Jika ada pertanyaan kenapa tidak mengaktifkan dongkrak dulu sebelum mengendurkan mur, alasannya adalah jika mur pada roda tidak lebih dulu dikendurkan melainkan dongkrak sudah lebih dulu diaktifkan, maka jangan heran jika nanti proses mengendurkan mur pada roda akan lebih sulit dilakukan. Jadi jika mur sudah kendur, baru aktifkan dongkrak. Setelah itu, mulai lah kendurkan mur secara full dan lepaskan ban yang lama lalu ganti dengan ban serep. Jika ban serep sudah terpasang, turunkan dongkrak lalu rapihkan peralatan tadi berserta dengan ban yang kempis.


Have an enquiry? Choose how you'd like to get in touch below.

Maxxis Contact
: (021) 80677800
: ptmmaxxis@gmail.com
: Maxxisid
: maxxis.id
: Greenland International Industrial Center (GIIC) Blok CG No.1, Kelurahan, Pasirranji, Kec. Cikarang Pusat, Bekasi, Jawa Barat 17530
Map Location