Pelajari Ciri Komstir Bermasalah

Author: Novi Dania
Date: 9 July 2020

Siapa saja yang masih belum mengetahui apa itu komstir pada sepeda motor? Dikutip dari Liputan6.com, komstir atau steering adalah komponen penting bagi kenyamanan berkendara sepeda motor. Fungsinya menyeimbangkan dan menstabilkan stang motor serta meminimalisir getaran. Komstir pada sepeda motor bisa diatur sedemikian rupa dengan cara menyetel mur pengunci atas dan mur  stabilizer pada laher yang posisinya ada di rumah komstir. Biasanya pengendara sepeda motor memiliki kenyamanan sendiri pada komstirnya, ada yang lebih suka sedikit lebih kencang dan ada juga yang mengikuti standar pabrikan. Lalu apakah kita mengetahui tanda-tanda komstir dalam masalah? Jika tidak, baiknya jangan disepelehkan. Karena akan mengganggu handling saat berkendara bahkan bukan tidak mungkin bisa berakibat fatal.

Berikut beberapa  ciri-ciri komstir bermasalah yang bisa kita perhatikan.



  • Timbul suara gelutuk dibagian setir/setang


Komstir yang mulai rusak atau bermasalah akan mengeluarkan bunyi mengganggu seperti gelutuk. Bunyi tersebut akan sangat terdengar saat kita melakukan pengereman, khusunya saat menggunakan rem depan. Selain itu, suara gelutuk yang mengganggu juga akan terdengar lebih keras saat sepeda motor melintasi jalanan yang rusak dan berlubang.

  • Timbul Getaran pada bagian kemudi


Jika kita sering berkendara sepeda motor dengan kecepatan yang tinggi, maka segeralah memperbaiki komstir jika sudah terasa bergetar. Getaran yang dikarenakan komstir bermasalah berbeda dengan getaran akibat roda. Biasanya getaran akibat komstir bisa terasa sampai ke seluruh bagian tubuh kita. Jadi tanda-tanda komstir bermasalah juga bisa dideteksi dari timbulnya getaran seperti ini.

  • Setir atau setang sulit dikemudikan


Saat komstir sudah mulai bermasalah, maka setang akan sulit dikemudikan bahkan bisa hilang kendali. Jika sudah seperti itu, akan sangat berbahaya sekali bagi pengendara sepeda motor dan orang di sekitarnya. Pengendara yang tetap memaksa menggunakan komstir yang rusak jangan harap kenyamanan 0 dan keamanan berkendara akan didapat. Saat komstir rusak, jangan heran jika keseimbangan menurun dan terjadi hal-hal aneh seperti ingin belok ke kiri namun setang justru berbelok ke kanan.

  • Masalah pada pengereman


Ketika kita melakukan pengereman saat berkendara dan kendaraan tidak langsung berhenti atau seperti ada jeda, kemungkinan besar ada masalah pada komstir sepeda motor anda. Bukan hanya kampas rem yang telah habis yang membuat rem tidak menggigit maupun menjadi ada jeda, tapi komstir bermasalah pun juga menjadi salah satu pemicunya.

Selanjutnya mari kita bahas kembali apa yang menyebabkan komstir bermasalah? Berikut penjelasannya.



  • Sering menghajar lubang dan melintasi jalanan bergelombang


Sering menghantam lubang ternyata dapat merusak berbagai komponen pada sepeda motor, tidak hanya ban tetapi juga komstir. Apalagi jika menghantam lubang dengan laju kecepatan tinggi, maka jangan heran banyak komponen pada sepeda motor akan tidak awet. Selain itu, kurangi melintasi jalan bergelombang dengan kecepatan tinggi, karena itu pun menjadi salah satu faktor penyebabnya.

  • Sudah selesai masa penggunaan


Sama seperti makanan, minuman dan beberapa komponen ban lain yang memiliki masa penggunaan, komstir juga ada masa batas penggunaannya. Usahakan rutin mengecek keadaan dari komstir kendaraan kita setiap 6 bulan atau paling lama 1 tahun sekali. Hal itu demi menjaga performa kendafraan serta kenyamanan dan keselamatan berkendara.

  • Komstir tidak disetel sesuai standarnya dan tidak dirawat kesehatannya


Komstir yang terlalu kencang maupun terlalu kendor justru menjadi tidak baik. Sebaiknya disetel sesuai kebutuhan dan mengikuti anjuran pabrik. Selain itu, pemilik sepeda motor sebaiknya selalu rutin dengan menyempatkan waktu pergi ke bengkel guna mengecek kondisi kesehatan dari komstir itu sendiri.


Have an enquiry? Choose how you'd like to get in touch below.

Maxxis Contact
: (021) 80677800
: ptmmaxxis@gmail.com
: Maxxisid
: maxxis.id
: Greenland International Industrial Center (GIIC) Blok CG No.1, Kelurahan, Pasirranji, Kec. Cikarang Pusat, Bekasi, Jawa Barat 17530
Map Location